20090119

Outside-in : Tips for Manager from Drucker




Apa yang dapat dilakukan seorang manager untuk mempertajam "lensanya" sehingga perspektifnya lebih fokus?

Drucker punya jawabannya, yang disebutnya sebagai "an outside-in perspective". Bahasa sederhananya adalah mengambil dari luar (outside) untuk masuk (in) menjadi dasar pembentukan perpektif pandangan kita -- analoginya seperti gambar circle kerang di atas. Outside disini siapaa/apa? tentu market dan customer kita..

Pertanyaan berikutnya : bagaimana caranya? Nah ini tips2nya:

1. Go where the customers are
Sebarkan orang2 kita untuk mendekat kepada pelanggan. Apakah itu datang ke meeting, konferensi, gathering yang bisa face-to-face dengan customers kita. Drucker bilang juga jangan lupakan noncustomers -- mereka yang saat ini belum jadi customers tetapi potensi untuk masa depan.

2. Invite customers and suppliers to meet with your people
Katanya sih gak ada yang bisa menggantikan sebuah dialog langsung. Semakin sering kontak semakin tahu apa yang diinginkan dan diharapkan dari pihak yang berkaitan dengan pekerjaan kita..

3. Use technology to enhance customer satisfaction
Contohnya Wal-Mart -- mereka punya komputer canggih dan satelite untuk mendapat informasi yang menghubungkan antara stores, warehouses dan home office... ( woww...)Technologi ini membantu mereka untuk mengetahui secara tepat apa yang dibeli tiap saat sehingga mereka langsung isi agar tidak terjadi kekosongan stock/barang... ( wow...hehe). Perusahaan lain menggunakan teknologi untuk mengetahui bottleneck disutau tempat sehingga bisa diantisaipasi dan memperlancar flow pelayananya.. Teknologi ini pada dasarnya membantu perusahaan agar bisa melayani pelanggan lebih baik lagi. (** top deh** hehe)

4. Spend two to four hours each week on competitive Web sites, in stores, and whenever ypur competitors are.
Intinya adalah selalu tahu dan terupdate apa sih yang dilakukan kompetitor utama kita sehingga kita bisa mengantisaipasi lebih awal dan meng-counter serangan mereka...hehehe

Keempat tips di atas sangat membantu para manager yang kadang mengahadapi berbagai masalah kompetisi yang seakan semua menjadi penting ( "lensa kita terlalu tebal dan buram") , dan kita ingin tahu fokus apa yang benar, dan tindakan proaktif apa yang bisa kita lakukan untuk mengantisipasi persaingan dalam bisnis.

Gue juga mesti belajar banyak dari hal di atas, dapet dari buku Inside Drucker's Brain, 2008 -- thanks to Jeffry Krames yang melakukan interview thd Peter Drucker yg kala itu udah berusia 94 tahun!!. wow masih menghasilkan tips yg brilliant!! Drucker benar2 the greatest expert on management.

Semoga manfaat.

Salam outside-in,
Maya

Tidak ada komentar: